Rabu, 03 Maret 2010

HADIST SHAHIH NABI MUHAMMAD SAW

MALU ADALAH BAGIAN DARI IMAN

HADIST RIWAYAT IBNU UMAR RA :
IA BERKATA : NABI SAW MENDENGAR SESEORANG MENASEHATI SAUDARANYA DALAM HAL MALU, LALU NABI SAW BERSABDA : MALU ADALAH BAGIAN DARI IMAN

MALU MEMBAWA KEBAIKAN

HADIST RIWAYAT IMRAN BIN HUSAINI RA BERKATA :
NABI SAW PERNAH BERSABDA : MALU ITU TIDAK DATANG KECUALI DENGAN MEMBAWA KEBAIKAN.

ISLAM YANG PALING BAIK

HADIST RIWAYAT ABDULLAH BIN AMRU RA BERKATA :
SESEORANG BERTANYA KEPADA SAW. ISLAM MANAKAH YANG PALING BAIK ?
RASULULLAH SAW BERSABDA :
MEMBERIKAN MAKANAN, MENGUCAPKAN SALAM KEPADA ORANG YANG ENGKAU KENAL DAN YANG TIDAK ENGKAU KENAL.
ORANG YANG KAUM MUSLIMIN SELAMAT DARI LISAN DAN TANGANNYA.

ISLAM YANG PALING BAIK

HADIST RIWAYAT ABU MUSA RA, IA BERKATA :
AKU PERNAH BERTANYA : WAHAI RASULULLAH, ISLAM MANAKAH YANG PALING UTAMA
RASULULLAH SAW BERSABDA : ORANG KAUM MUSLIMIN YANG SELAMAT DARI LISAN DAN TANGANNYA

MANISNYA IMAN

HADIS RIWAYAT ANAS RA BERKATA :
NABI SAW BERSABDA : ADA 3 HAL YANG BARANG SIAPA MENGAMALKANNYA, MAKA IA DAPAT MENEMUKAN MANISNYA IMAN YAITU :
1. ORANG YANG LEBIH MENCINTAI ALLAH DAN RASULNYA DARIPADA YG LAIN
2. MENCINTAI ORANG LAIN HANYA KARENA ALLAH
3. TIDAK SUKA KEMBALI KEDALAM KEKUFURAN (SETELAH ALLAH MENYELAMATKANNYA) SEBAGAIMANA IA TIDAK SUKA DILEMPARKAN KE DALAM NERAKA.

JIKA LEBIH MENCINTAI KELUARGA DARIPADA ALLAH

HADIST RIWAYAT ANAS BIN MALIK RA, IA BERKATA :
NABI SAW BERSABDA : SEORANG HAMBA (DALAM HADIS ABDUL WARIST, SEORANG LAKI-LAKI) TIDAK BERIMAN SEBELUM AKU LEBIH DICINTAINYA DARIPADA KELUARGANYA, HARTA DAN SEMUA ORANG.

MENCINTAI SAUDARA DAN TETANGGANYA

HADIST RIWAYAT ANAS BIN MALIK RA, IA BERKATA :

NABI SAW BERSABDA : SALAH SATU DIANTARA KALIAN TIDAK BERIMAN SEBELUM IA MENCINTAI SAUDARANYA (ATAU BELIAU BERSABDA : TETANGGANYA), SEPERTI MENCINTAI DIRI SENDIRI.

MEMULIAKAN TETANGGA DAN TAMU

HADIST RIWAYAT ABU HURAIRAH RA, IA BERKATA :

RASULULLAH SAW BERSABDA : BARANG SIAPA YANG BERIMAN KEPADA ALLAH DAN HATI KIAMAT, MAKA HENDAKLAH IA MEMULIAKAN TETANGGANYA. DAN BARANG SIAPA YANG BERIMAN KEPADA ALLAH DAN HARI KIAMAT, MAKA HENDAKLAH IA MEMULIAKAN TAMUNYA.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar